Cara Membuat Kuah Bakso Enak dan Mudah

Cara membuat kuah bakso lezat yang cocok untuk dimakan sendiri atau untuk hajatan secara mudah. Siapa saja tentu sangat suka dengan bakso. Makanan yang terbuat dari daging sapi, ayam, maupun ikan ini sangat lezat disantap kapan saja.

Bila sobat ingin memakan bakso sendiri di rumah dan sedang bingung bagaimana cara membuat kuah bakso yang lezat, berikut ini kami suguhkan beberapa resep sederhana untuk membuat kuah bakso.

Resep Membuat Kuah Bakso yang Enak

Berikut ini beberapa contoh tentang cara membuat kuah bakso dengan berbagai bahan dasar.

Resep kuah bakso sapi

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kuah bakso sapi:
  • 4 liter air
  • 400 gram tulang sapi 400 gram

Bumbu untuk meracik kuah bakso sapi:

  • 1 sendok teh lada bubuk 
  • 4 batang daun bawang
  • 2 sendok teh gula
  • 1 sendok makan bawang putih yang telah dihaluskan
  • 1 sendok makan bawang merah goreng yang telah dihaluskan
  • 2 sendok teh kaldu sapi instan


Cara membuat kuah bakso sapi yang lezat:
  1. Rebus air hingga mendidih, setelah mendidih masukkan semua bumbu dan tulang sapi hingga semua bahan mendidih dan tercampur.
  2. Sajikan dengan bakso sapi yang telah tersedia.


Resep kuah bakso ikan

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kuah bakso ikan:
  • 2 liter air kaldu ayam
  • 4 sendok makan bawang goreng
  • 9 tangkai seledri yang telah diiris halus untuk bahan taburan
  • 250 gram bihun
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 cm jahe
  • 3,5 sendok teh garam
  • 2 batang daun bawang
  • 2 tangkai daun seledri

Cara membuat kuah bakso ikan yang enak:
  1. Sobat tinggal merebus air kaldu ayam, campurkan semua bumbu dan bahan yang telah disebutkan tadi. Rebus sampai mendidih dan matang. Sajikan dengan beberapa biji bakso ikan.
  2. Santap selagi hangat.


Resep kuah bakso ayam

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kuah bakso ayam:
  • 500 ml kaldu ayam
  • Merica bubuk
  • Pala bubuk
  • Garam
  • Gula pasir
  • Bawang merah yang telah dihaluskan
  • Bawang putih yang telah dihaluskan
  • 1 sendok makan margarine

Cara membuat kuah bakso ayam yang enak:
  1. Tumis semua bumbu yang telah dihaluskan seperti bawang putih dan bawang merah bersama margarin sampai layu.
  2. Kemudian didihkan kaldu ayam dan campurkan dengan bumbu tumis dan bahan-bahan untuk kuah.
  3. Masaklah hingga mendidih, dan terakhir sajikan bersama bakso ayam favorit sobat.


Resep kuah bakso Malang asli

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kuah bakso Malang:
  • 600 gram tulang iga sapi
  • 2 liter air
  • 2 batang daun bawang

Bumbu yang harus dihaluskan:
  • 6 siung bawang putih
  • 3 sendok teh garam
  • 1 sendok teh merica

Cara membuat kuah bakso Malang yang lezat:
  1. Didihkan air, lalu masukkan tulang iga sapi beserta bumbu-bumbu yang telah dihaluskan.
  2. Kemudian saring kuahnya dan beri taburan irisan daun bawang untuk menambah sedap rasanya.

Resep kuah bakso Solo

Bahan dan bumbu yang dibutuhkan untuk membuat kuah bakso solo:

  • 3 liter air
  • 250 gram bawang putih
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh pala bubuk
  • 1 sendok makan gula
  • 2 sendok makan garam
  • 1 tulang sapi
Bahan pelengkap:
  • Bawang goreng
  • Bihun rebus
  • Daun seledri

Cara membuat kuah bakso Solo yang nikmat:
  1. Rebus air sampai mendidih, masukkanlah tulang sapi dan bumbu-bumbu yang telah disiapkan ke dalam air tersebut sampai berubah jadi kaldu yang kaya rasa.
  2. Bila sudah matang, sobat tinggal menyajikannya dengan beberapa buah bakso, bihun, serta bawang goreng di atasnya.
Lihat video berikut, untuk lebih jelasnya tentang bagaimana cara membuat kuah bakso yang lezat.



Untuk mengeahui tentang jenis resep lain yang bisa sobat buat, baca juga:

Cara Praktis Membuat Chicken Nugget Lezat di Rumah

Cara Mudah Membuat Sate Ayam Empuk dan Lezat

Selamat mencoba, semoga berhasil. Jangan lupa di share ya.

Cara Membuat Sate Padang di Rumah, Enak dan Mudah

Cara membuat sate padang yang lezat dan mudah di rumah. Sobat pernah mencoba sate Padang? Bagaimana rasanya? Enak bukan? Sate Padang memang berbeda dari sate pada umumnya yang biasa memakai bumbu kacang yang manis sebagai sausnya. Sate Padang juga tidak terlalu gosong layaknya sate ayam khas Madura.

Seperti halnya ciri khas masakan Sumatera Barat, sate Padang ini sangat kaya akan rempah yang membuat rasanya unik, gurih, dan juga pedas. Sate Padang menggunakan bahan dasar dari daging sapi yang diiris kotak-kotak tipis, terkadang bagi yang suka jerohan seperti lidah atau bagian lainnya pun bisa menyisipkannya ke dalam sate. Tetapi bagi sobat yang kurang suka jeroan bisa menggunakan bagian dagingnya saja.

Yang paling menarik dari sate Padang ini adalah kuah kentalnya yang benar-benar menggugah selera. Kuah kental warna kuning kecokelatan tersebut akan membuat sobat lebih berselera saat memakan satenya. Proses pembakaran sate Padang ini terbilang singkat. Fungsinya hanya sebagai pemanas saja, sebab daging sate Padang sendiri sudah dalam keadaan matang saat dibakar.

cara membuat sate padang

Membakar dagingnya pun tak sembarangan. Saat dibakar di atas panggangan, daging sate Padang dilumuri minyak goreng supaya tidak hangus terbakar. Unik kan? Rasanya juga sangat menggugah selera.

Walau sobat bisa saja membeli seporsi sate Padang dengan mudah di warung-warung luar sana, tak ada salahnya jika sobat mencoba untuk membuat sate Padang sendiri di rumah. Sobat bisa makan sepuasnya tanpa harus malu-malu kan kalau semisal ingin tambah 1 porsi lagi?

Untuk membuat sate padang ini, caranya mudah kok. Yang paling menyita waktu dan menghabiskan energi adalah saat sobat harus merebus daging sapi hingga lunak. Tahu sendiri kan kalau daging sate Padang itu benar-benar lunak dan sangat lumer di mulut? Nah, selain itu yang membutuhkan tenaga adalah saat sobat harus menghaluskan bahan-bahan untuk bumbunya.

Saran saja, supaya sobat tidak lelah saat menghaluskan bumbu, pergunakan blender atau semacamnya supaya lebih praktis. Atau kalau memang ingin cita rasa yang lebih istimewa, sobat dapat menguleg bumbu-bumbunya sendiri.

Yuk, langsung saja intip resep cara membuat sate Padang berikut ini!

Resep Membuat Sate Padang

Beberapa bahan pokok dan juga bumbu - bumbu yang dibutuhkan untuk membuat sate Padang asli yang lezat dan istimewa adalah sebagai berikut:

Bahan - bahan:
  • 1/2 kg daging sapi yang dipotong-potong menjadi beberapa bagian
  • 1 lidah sapi yang juga dipotong-potong menjadi beberapa bagian
  • 1 batang serai yang telah dimemarkan
  • 2 cm jahe yang dimemarkan
  • 2 cm lengkuas yang dimemarkan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 4 lembar daun jeruk
  • 500 ml air
  • 50 gram tepung beras yang dilarutkan menggunakan sedikit air

Bumbu yang harus dihaluskan terlebih dahulu:
  • 4 cabai merah kering
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 sendok teh ketumbar yang telah disangrai (digoreng dalam wajan tanpa minyak)
  • 5 cm kunyit
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir

Bahan pelangkap:
  • Lontong atau ketupat
  • Bawang goreng sebagai taburan di atas sate
  • Daun pisang untuk penyajian sate Padang di piring

Langkah-langkah membuat sate padang:
  1. Rebuslah daging sapi yang akan dipakai hingga dagingnya empuk dengan semua bumbu yang telah dihaluskan, kecuali tepung beras.
  2. Siapkan beberapa tusuk sate. Lalu tusukkan beberapa daging sapi yang telah dipotong-potong kecil seukuran sate.
  3. Oleskan sedikit minyak goreng pada sate tersebut, kemudian bakar sebentar. Lalu sajikan bersama kuahnya di atas piring yang telah diberi alas daun pisang. Hidangkan dengan ketupat atau lontong.

Cara membuat kuah sate Padang:

  1. Didihkan sisa kaldu dari hasil rebusan daging sapi sedikit saja, sekitar 500 ml.
  2. Tambahkan tepung beras yang sudah dicairkan dengan sedikit air. Aduklah sampai semua bahan merata dan berubah jadi kental. Siramkan ke atas sate Padang sobat.
Untuk lebih jelasnya tentang cara membuat sate padang, bisa sobat lihat secara terperinci pada video berikut ini.


Bagaimana, mudah bukan resep yang telah kita bagikan. Ingin membuat jenis makanan yang lain? Baca yuk:

Cara Mudah Membuat Sate Ayam Empuk dan Lezat

Cara Mudah Membuat Soto Betawi di Rumah

Selamat mencoba, jangan lupa di share ya kalau sobat merasa artikel yang sudah kita bagi ini bermanfaat.

Cara Mudah Membuat Soto Betawi di Rumah

Cara membuat soto betawi yang mudah dan enak di rumah. Sobat sudah pernah mencoba masakan soto Betawi? Bagaimana rasanya? Enak bukan? Ada perpaduan rasa asam, gurih, dan segar yang benar-benar menggugah selera. Apalagi bila sobat memakan soto Betawi dengan sepiring nasi hangat. Wah, benar-benar bakal memuaskan perut!

Pada dasarnya, di Indonesia ini banyak sekali jenis soto yang bisa sobat temui di berbagai warung. Misalnya saja soto ayam Lamongan, soto kambing, soto banjar, dan masih banyak lagi. Tetapi popularitas soto Betawi tidak bisa diremehkan loh. Ia sudah terdengar gaungnya hingga ke luar negeri sana.

Jangan dikira karena namanya soto Betawi, makanan lezat ini cuma ada di Jakarta alias Betawi. Salah! Di berbagai kota saat ini sudah ada yang menjual masakan yang bahan utamanya dari daging sapi ini. Ada beberapa macam versi dari soto Betawi di Indonesia. Misalnya saja soto Betawi dengan kuah kuning kecokelatan, tetapi ada pula yang berkuah putih dengan menggunakan campuran susu.


Resep Masakan Soto Betawi

Bila sobat ingin mengasah kemampuan memasak di rumah, sobat wajib mencoba memasak soto Betawi sendiri. Bahan-bahan yang dibutuhkan sangat mudah didapatkan dan caranya juga tidak terlalu sulit kok. Sobat hanya perlu memiliki keahlian dalam mencicipi supaya bisa membuat rasa yang pas dan nikmat. Berikut ini cara membuat soto Betawi yang mudah.

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat soto Betawi:

  • 500 gram daging sapi
  • 1/2 butir kepala yang telah diparut dan diperas santannya (santan kental)
  • 3 butir telur rebus
  • 3 butir kentang rebus
  • 2 buah tomat berukuran sedang
  • Jeruk nipis secukupnya
  • Bawang goreng
  • 1 batang daun bawang yang telah diiris kecil-kecil
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 batang serai yang telah dimemarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya


Bumbu soto Betawi yang harus sobat haluskan terlebih dahulu:
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah kemiri
  • 1 cm kunyit yang dibakar sebentar supaya wangi
  • 1 cm jahe

Langkah-langkah membuat soto Betawi yang lezat:

1. Rebus daging sapi ke dalam 2 liter air hingga dagingnya empuk. Bila daging telah lunak, potong-potong menjadi kecil seukuran dadu. Kaldu sisa rebusan daging sapi jangan dibuang dulu ya sobat, sisihkan saja.

2. Panaskan sedikit minyak untuk menumis bumbu-bumbu yang tadi telah sobat haluskan hingga tercium bau wangi. Kemudian masukkan daging sapi yang telah dipotong dadu ke dalamnya. Aduk sampai potongan daging sapi tersebut tercampur rata dengan bumbu.

3. Bila sudah rata, masukkan daun jeruk, serai, lengkuas, serta garam dan gula secukupnya. Aduk lagi sampai semua bahan tercampur secara merata.

4. Campurkan daging sapi yang telah ditumis tersebut ke dalam kuah kaldu hasil rebusan tadi. Tambahkan juga santan kental ke dalamnya. Aduk sesekali. Masaklah hingga daging empuk dan kuah agak menyusut kadarnya.

Cara menghidangkan soto Betawi:

Siapkan irisan telur ayam rebus, irisan kentang rebus, dan irisan tomat secukupnya ke dalam mangkok. Tuangkan ke dalam mangkok tersebut daging serta kuah soto. Taburkan daun bawang, bawang merah goreng, dan sedikit perasan jeruk nipis di atasnya. Sobat juga dapat menambahkan emping melinjo sebagai pelengkap bila suka.



Apabila sobat adalah penggemar masakan pedas, sobat juga bisa menambahkan sambal khusus untuk membuat rasa soto Betawi semakin sedap. Cara membuat sambal soto Betawi:

Goreng 5 buah cabai merah besar lalu haluskan cabai itu dengan sedikit garam dan sedikit kuah soto. Sambal pun sudah siap untuk menambah cita rasa soto Betawi buatan sobat. Mudah bukan cara membuatnya?

Baca juga:

Cara Praktis Membuat Chicken Nugget Lezat di Rumah

Cara Mudah Membuat Sate Ayam Empuk dan Lezat

Semoga tips diatas bermanfaat dan dapat membanu sobat dalam membuat soto betawi yang lezat.

Cara Praktis Membuat Chicken Nugget Lezat di Rumah

Cara membuat chicken nugget ala rumahan yang mudah, enak dan lezat. Siapa yang tak tahu chicken nugget? Hampir semua orang pasti sudah tahu makanan yang bahan dasarnya dari ayam ini. Rasanya yang gurih dan lezat benar-benar jadi favorit siapa saja, terutama kalangan anak kecil yang masih sulit untuk makan sayur-sayuran.

Memang tak perlu repot-repot untuk mendapatkan chicken nugget saat ini. Sobat hanya tinggal berlari ke mini market terdekat untuk membeli sebungkus chicken nugget dalam kemasan yang tersedia dengan berbagai merek dan rasa. Bila sobat malas membeli versi kemasan, sobat juga bisa mendapatkan nugget lewat resto-resto cepat saji meski harganya tentu lebih mahal dibandingkan jika sobat membeli 1 bungkus nugget kemasan.

Tapi, sehatkah nugget dalam kemasan atau nugget-nugget yang dijual di restoran cepat saji tersebut? Kita tidak akan pernah tahu bahan-bahan apa saja yang dimasukkan di dalamnya karena kita tak ikut mengolahnya. Bila melihat dari kemasannya saja sobat pasti bisa menemukan bahan pengawet juga ikut ditambahkan dalam nugget-nugget merek terkenal di luar sana. Bila tidak ada bahan pengawet di dalamnya, bagaimana nugget tersebut bisa tahan hingga berminggu-minggu, bahkan berbulan-bulan? Tentu tidak mungkin kan?

cara membuat chicken nugget

Resep Membuat Chicken Nugget di Rumah

Walau bahan pengawet tersebut bisa berguna untuk membuat makanan menjadi lebih tahan lama, tentunya efek zat kimia tidak baik bagi tubuh kita apalagi anak-anak yang mengkonsumsinya. Bagaimana dampak memakan nugget dalam kemasan tersebut untuk jangka panjang? Tentu tidak bisa sobat bayangkan seberapa banyak dampak negatifnya bagi kesehatan.

Daripada galau soal bahan pengawet, mengapa tak sobat coba saja membuat nugget sendiri di rumah? Nugget home made tentunya lebih sehat karena tidak akan kita tambahkan bahan pengawet di dalamnya. Selain itu, sobat bisa mengembangkan sendiri akan memilih bahan apa sebagai isiannya.

Bila kebetulan sobat punya anak yang sulit makan sayur, sobat bisa loh menambahkan parutan wortel di dalam adonan chicken nugget supaya si kecil jadi lebih berselera makan sayur. Tapi juga jangan kebiasaan memakan goreng-gorengan seperti ini ya sobat! Setidaknya, sobat perlu mencoba membuat nugget sehat di rumah. Siapa tahu kalau nugget sehat buatan sobat enak, sobat bisa menjualnya ke tetangga atau teman-teman terdekat. Wah, bisa jadi sumber penghasilan juga nantinya. Asyik kan? Daripada semakin penasaran, yuk langsung saja simak cara mudah untuk membuat chicken nugget berikut ini!

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat chicken nugget yang enak:

  • 300 gram daging ayam giling yang masih segar
  • 2 butir telur ayam yang telah dikocok lepas
  • 50 gram keju parut merek apa saja
  • 4 siung bawang putih
  • 1/4 sendok makan garam beryodium

Bahan yang dibutuhkan untuk lapisan atau kulit nugget:
  • 150 gram tepung roti
  • 2 butir telur yang telah dikocok lepas
  • minyak goreng

Langkah-langkah membuat chicken nugget:

1. Campurkan seluruh bahan seperti daging ayam giling, keju parut, bawang putih, telur, dan garam sampai semuanya tercampur dengan rata.

2. Setelah adonan tercampur rata, tuangkan adonan ke dalam loyang persegi yang permukaannya sudah diolesi dengan minyak atau mentega dan diberi alas plastik supaya tak lengket ketika nanti diangkat.

3. Kukuslah adonan nugget tersebut kurang lebih 20 menit, kemudian angkat dan angin-anginkan supaya hilang uap panasnya.

4. Setelah matang, potonglah nugget tersebut sesuai selera. Kemudian benamkan ke telur ayam yang telah dikocok lepas tadi.

5. Setelah dicelupkan dalam telur, angkat dan baluri dengan tepung roti. Ulangi hingga 2 kali agar lapisannya lebih tebal seperti layaknya chicken nugget kemasan.

6. Panaskan minyak goreng dalam wajan. Goreng nugget ayam itu sampai matang berwarna kuning kecokelatan.

7. Sajikan selagi hangat dengan cocolan sambal atau jadikan sebagai lauk pelengkap nasi.

Untuk lebih jelas tentang cara membuat chiccken nugget bisa sobat lihat selengkapnya di vidio di bawah ini.


Semoga resep cara membuat chicken nugget diatas dapat membantu sobat dalam membuat nugget yang crispy dan super lezat.

Baca juga:

Cara Mudah Membuat Sate Ayam Empuk dan Lezat

Cara Membuat Sayur Asem yang Mudah & Enak

Selamat mencoba, jangan lupa di share ya.

Cara Mudah Membuat Sate Ayam Empuk dan Lezat

Cara membuat sate ayam yang enak dan mudah serta praktis. Sate adalah masakan dari daging yang telah dibakar dan dilumuri dengan bumbu kacang yang gurih. Sate ayam jadi salah satu makanan yang cukup disukai oleh masyarakat Indonesia. Selain rasanya yang enak, sate ayam pun bisa seketika menghilangkan rasa lapar saat sobat memakannya. Sate sebenarnya bukan hanya dari daging ayam, tetapi bisa juga menggunakan daging sapi maupun daging kambing.

Namun sate ayam adalah yang paling disukai di antara ketiganya karena tidak mengandung terlalu banyak kolesterol dan cukup mengenyangkan bila disantap dengan nasi hangat atau lontong.

cara membuat sate ayam

Cara Membuat Sate Ayam Empuk

Di luar sana tentu sangat banyak para penjaja sate yang siap memanggangkan satenya untuk sobat. Mulai dari yang berada di sebuah restoran sampai para tukang sate yang lewat setiap malam di depan rumah sobat. Nah, bagaimana ceritanya kalau sobat ingin mencoba membuat sate ayam sendiri di rumah?

Jangan takut, ternyata tidak sesulit yang sobat bayangkan kok. Hanya saja sobat perlu menyiapkan tempat pembakaran satenya ya supaya nanti tidak kerepotan ketika hendak memasak sate. Tidak harus bakaran seperti kepunyaan para abang penjual sate. Sobat bisa saja membakarnya di atas kompor. Selain itu, sobat juga bisa menemukan bahan-bahan yang dibutuhkan dengan mudah karena sudah banyak tempat yang menyediakannya. Tenang saja, bahan-bahannya tidak mahal kok. Jadi tidak ada alasan bagi sobat untuk malas mencoba karena bikin dompet cekak.

Nah, bila sobat sudah mengumpulkan tekat dan kemauan tinggi untuk bereksperimen di dapur, marilah kita simak apa saja bahan serta cara untuk membuat makanan lezat satu ini.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat sate ayam:


  • 1/2 kg daging ayam yang telah dipotong kotak-kotak kecil seperti dadu. Bagian kulit dan tulang bisa dijadikan untuk kaldu atau sup.
  • Tusuk sate secukupnya
  • 1 buah jeruk nipis yang dibelah jadi 2
  • Nasi putih, bisa diganti lotong atau ketupat


Bahan untuk membuat bumbu kacang sate ayam:
  • 4 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 150 gram kacang tanah yang telah digoreng
  • 2 sendok makan kecap manis untuk bahan campuran kacang yang telah dihaluskan
  • 2 sendok makan kecap manis untuk pelengkap ketika penyajian
  • 2 butir kemiri
  • 2 sendok teh gula merah
  • 150 ml air kaldu
  • 3 sendok makan minyak sayur atau minyak goreng
  • Garam secukupnya

Bahan untuk membuat sambel bawang sate ayam:

  • 4 siung bawang putih
  • 10 buah cabai merah kecil
  • Garam secukupnya

Langkah-langkah membuat sate ayam yang lezat:

1. Buatlah bumbu kacangnya terlebih dahulu dengan menghaluskan bawang putih, bawang merah, garam, kacang tanah, dan kemiri. Setelah semua bahan halus, sisihkan. Panaskan minyak, tumis semua bahan yang telah dihaluskan tadi sampai harum, kemudian masukkan air kaldu ke dalamnya. Masak bumbu kacang ini sampai mengental, lalu angkat.

2. Campur 2 sendok makan bumbu kacang dan 2 sendok makan kecap manis. Oleskan ke sate.

3. Bakar sate tersebut setengah matang. Lalu angkat dan olesi lagi ke bumbu kacang dan bakarlah sampai matang kemudian angkat dari bakaran.

4. Cara membuat sambal bawang: tumis bawang putih dengan minyak panas sampai setengah matang, sisihkan. Setelah itu haluskan bawang putih tersebut dengan cabe dan garam.

5. Hidangkan sate ayam yang telah matang itu dengan bumbu kacang yang ditambahkan dengan kecap manis, bawang merah, jeruk nipis, sambal bawang, serta nasi putih atau lontong.

Baca juga:

Cara Membuat Sayur Asem yang Mudah & Enak

Selamat mencoba.

Cara Membuat Sayur Asem yang Mudah & Enak

Cara membuat sayur asem secara mudah dan lezat. Negeri kita ini sangat terkenal akan kekayaan alam, budaya, serta kelezatan kuliner tiap daerah. Bayangkan saja, mulai dari Sabang sampai Merauke memiliki masakan ciri khas masing-masing. Banyak sekali bahan-bahan dari alam Indonesia yang bisa diolah menjadi sebuah makanan yang lezat dan mengandung gizi tinggi.

Bagi sobat yang berasal dari Pulau Jawa tentunya sudah tak asing lagi dengan sayur asem. Masakan dengan kuah bening yang berisi berbagai sayuran seperti labu siam, kacang panjang, dan jagung ini sangat lezat disantap saat siang hari. Rasanya yang segar dan kandungan gizi serta vitamin lengkap di dalamnya tentu terlalu sayang untuk dilewatkan.

Bagi sobat yang masih baru belajar memasak, menu ini sangat mudah untuk dicoba. Sobat hanya perlu mengiris dan memasukkan bahan-bahan saja ke dalam rebusan air. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat sayur asem juga tergolong sederhana dan mudah didapatkan di pasar maupun supermarket.

cara membuat sayur asem

Cara Membuat Sayur Asem Secara Mudah

Jika sobat masih kebingungan bagaimana cara membuat sayur asam yang enak dan menggugah selera, berikut ini kami sajikan langkah-langkah lengkap untuk membuat sayur asem di rumah. Sediakan dulu semua bahan yang dibutuhkan ya agar sobat tidak kebingungan mencari-cari bahan yang dibutuhkan ketika proses memasak.


Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat sayur asem yang sedap:

  • 1000 ml air
  • 75 gr kacang panjang
  • 75 gr labu siam
  • 75 gr melinjo
  • 75 gr asam muda
  • 50 gr kacang tanah
  • 5 sendok makan gula pasir
  • 3 cabai merah
  • 3 lembar daun salam
  • 5 cm lengkuas
  • 3 sendok teh garam
  • 1 jagung muda
  • 1 jagung manis

Bahan yang harus dihaluskan dalam resep sayur asem:

  • 50 gr kacang tanah
  • 7 bawang merah
  • 3 cabai merah
  • 3 bawang putih

Bahan yang harus direndam dan diaduk:
  • 100 ml air mendidih
  • 25 gr asam jawa
Cara membuat sayur asem:
  1. Rebus 1000 ml air, kemudian masukkan ke dalam panci bahan-bahan seperti asam muda, lengkuas, daun salam, gula, garam, dan bahan-bahan yang telah sobat haluskan tadi. Masaklah sampai benar-benar mendidih.
  2. Bila rebusan telah mendidih, masukkan asam jawa yang telah direndam dan diaduk tadi. Kemudian masukkan pula bahan-bahan seperti jagung, labu siam, melinjo, kacang panjang, kacang tanah, dan cabai merah yang telah dipotong-potong menjadi beberapa bagian. Masaklah sampai semua bahan matang dan lunak. Usahakan untuk memasukkan bahan-bahan yang keras terlebih dahulu seperti jagung dan kacang hingga ke bagian yang lebih lunak seperti kacang panjang. Hal ini dilakukan agar semua bahan bisa matang secara merata.
  3. Bila sudah matang, cicipi rasanya dan tambahkan gula atau garam bila ada yang kurang sedap. Sajikan sayur asem sederhana ini saat masih hangat untuk keluarga sobat.

Sebagai tambahan, sobat dapat menambahkan nangka muda sebagai isiannya atau menambahkan 1/2 sendok teh terasi yang telah disangrai (digoreng dalam wajan tanpa minyak) supaya rasanya semakin sedap dan menambah nafsu makan.

Menu sayur asem ini sangat sedap dimakan bersama nasi hangat, ikan asin, bakwan jagung, dan juga sambal terasi. Tak lupa kerupuk sebagai pelengkapnya. Bagaimana? Mudah bukan cara yang kami paparkan di atas untuk membuat sayur asem? Sobat sudah siap memasak sayur asem di rumah? Bila sudah siap, langsung pergi ke dapur ya untuk mencoba masakan ini! Semoga resep cara membuat sayur asem yang kami suguhkan ini bisa membantu sobat untuk memasak sayur asem yang disukai oleh keluarga.

Untuk lebih jelasnya tentang bagaimana cara membuat sayur asem, bisa sobat lihat di vidio dibawah ini.


Jagung selain lezat untuk dijadikan sayur asem, ternyata juga sangat bermanfaat untuk ibu hamil karena kandungan asam folatnya yang tinggi. Selain jagung, ada beberapa jenis makanan yang bisa dipilih untuk konsumsi ibu hamil. Baca selengkapnya di Daftar Menu Makanan Sehat Untuk Ibu Hamil

Baca juga:

Selamat mencoba

Cara Praktis dan Alami Menghilangkan Selulit

Cara alami menghilangkan selulit secara mudah dan cepat tanpa obat. Bagi Sobat yang memiliki masalah berat badan, tentu tidak hanya stress memikirkan berat badan yang tidak turun-turun, tetapi juga gusar memikirkan selulit (stretch marck) yang muncul. Selulit seringkali muncul di area perut, paha, betis dan area lipatan lemak lainnya. Tidak hanya disebabkan berat badan berlebih, selulit juga muncul sehabis melahirkan serta gangguan metabolisme tubuh yang dapat menimpa siapa saja.

Selulit berbentuk gurat-gurat lemak berwarna putih, dan terkadang juga coklat pucat. Tentu, tidak mau yang punya selulit. Selain menganggu penampilan, selulit juga membuat kurang percaya diri.

Cara Termudah menghilangkan selulit adalah rajin berolahraga. Melakukan olahraga secara rutin membantu mengencangkan kulit, menyehatkan sel-selu kulit serta menghilangkan selulit. Banyak olahraga pilihan, baik olahraga berat maupun olahraga ringan. Olahraga berat misalnya mengangkat barbel, nge-gym dan sejenisnya. Olahraga ringan seperti jalan kaki, jogging, dan senam.

cara menghilangkan selulit

Cara Menghilangkan Selulit dengan Bahan Alami

Jika olahraga terasa berat, maka Sobat bisa menerapkan cara-cara dengan memanfaatkan bahan alami sebagai berikut:

Wortel
Wortel bermanfaat menurunkan selulit. Caranya, ambil wortel secukupnya, cuci bersih, lalu diparut, dihaluskan atau bisa juga ditumbuk. Kemudian campurkan madu. Setelah ramuan campuran wortel dan madu selesai, maka oleskan pada bagian tubuh yang ada selulitnya. Biarkan hingga minimal 30 menit hingga zat-zat dalam wortel dan madu meresap ke lapisan kulit. Lalu bilas sampai bersih. Lakukan secara teratur.

Ampas kopi
Kopi yang biasa menjadi bahan dasar minuman hangat dan obat kantuk ampuh ternyata juga bisa menjadi alternatif obat selulit. Caranya: ambil kopi secukupnya, seduh dengan air panas, lalu ambil ampsnya bisa dengan disaring. Oleskan ampas kopi pada bagian kulit yang selulit. Biarkan 20 – 30 menit, lalu bilas sampai bersih. Lakukan secara rutin.

Lidah buaya
Vitamin E merupakan salah satu elemen penting menyehatkan kulit. Lidah buaya salah satu tumbuhan yang banyak mengandung vitamin E dan bisa mengatasi selulit. Caranya: oleskan gel atau lendir lidah buaya pada kulit yang ada selulitnya lalu dibilas dengan air.

Cuka apel
Caranya: Oleskan cuka apel pada kulit yang ada selulitnya, biarkan sampai mengering dan benar-benar meresap dalam kulit. Lalu dipijat. Lakukan secara rutin.


Minyak zaitun
Minyak zaitun ini mempunyai kandungan zat zat penting yang cukup banyak bagi tubuh. Diantara kandungan minyak zaitun ini antara lain zat besi, potasium, kalsium, polifenol dan squalene. Kandungan yang cukup banyak ini membuat minyak zaitun juga mempunyai banyak sekali manfaat, salah satunya digunakan untuk menghilangkan selulit.

Caranya cukup oleskan minyak zaitun pada kulit selulit lalu dipijat secara lembut. Lakukan secara teratur hingga selulit memudar dan menghilang.

Baca juga: 20 Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami dan Mudah


Cara Menghilangkan Selulit dengan Cepat dan Mudah

Selulit juga dipicu oleh gaya hidup yang tidak sehat. Sobat harus menjaga gaya hidup agar tidak selulit. Karena percuma merawat kulit dan berolahraga bila gaya hidup tidak mendukung dan malah memperparah selulit yang ada semakin banyak. Berikut ada beberapa gaya hidup yang membantu mencegah sekaligus menghilangkan selulit:

  1. Hindari makanan dan minuman fastfood, junk food dan sejenisnya karena mengandung karbohidrat dan lemak sangat tinggi yang dapat memicu pertumbuhan selulit sel kulit.
  2. Banyak mengkonsumsi buah dan sayur karena buah dan sayur banyak mengandung vitamin yang bermanfaat bagi kesehatan kulit.
  3. Hindari makanan yang mengandung banyak gula dan garam. Makanan yang dijumpai tiap hari serta cemilan yang mengandung garam dan gua tinggi harus dikurangi.
  4. Menajaga konsumsi air putih secara cukup. Pasokan air putih cukup mencegah tubuh mengalami dehidrasi, melawan racun dalam lipatan lemak dan menyehatkan tubuh.
Mudah bukan tips cara menghilangkan selulit diatas. Info lain yang juga wajib sobat baca:

Mencabut Bulu Ketiak Beresiko Kanker Payudara

Cara Mudah Menghilangkan Bulu Kaki Tanpa Tumbuh Lagi

Selamat mencoba

Cara Menghilangkan Kulit Bersisik Kering dan Kusam

Cara menghilangkan kulit bersisik karena kering atau cuaca ekstrim. Kulit bersisik merupakan gejala yang disebabkan oleh kulit kering dan kurang sehat. Umumnya terjadi di bagian mana saja pada kulit tubuh, bisa di lengan, kaki, paha, bahkan wajah. Kulit bersisik nampak kasar, retak-retak, kering, dan tampak hampir menyerupai sisik. Selain tidak nyaman, kulit bersisik juga membuat rasa percaya diri berkurang dan merusak penampilan.

Banyak faktor penyebab kenapa kulit sampai bersisik. Di antaranya karena faktor genetik (keturunan), terlalu sering beadar langsung paparan sinar matahari, kondisi cuaca, lingkungan dan usia. Selain itu, kulit bersisik juga diakibatkan oleh air kotor yang digunakan untuk mandi atau membasuh wajah, pengunaan abun yang tidak cocok untuk kulit, serta dehidrasi.

Lebih jauh, kulit bersisik juga dapat disebabkan oleh faktor infeksi penyakit HIV, kusta, Aids, kanker dan pemakaian berlebih obat tertentu seperti asam nikotinat, cimetidine dan clofazimine.

Cara Mengatasi Kulit Kering dan Bersisik

Ada beberapa tips menghilangkan kulit kering dan bersisik. Sobat bisa menerapkannya agar kulit kembali seperti semula.

cara menghilangkan kulit bersisik


  1. Menjaga agar kulit tetap lembab dengan cara tidak menggunakan sabun yang tidak cocok pada kulit dan memicu sisik, menjauhi air kotor di bak mandi dan membersihkan bak terelbh dahulu menggantinya dengan air bersih, mandi dengan air hangat.
  2. Memakai krim pelembab kulit. Usahakan krim pelembab (lotion) yang mengandung herbal dan bahan alami seperti alpukat, timun, aloe vera dan hyaluronic.
  3. Mandi susu. Cara ini dengan berendam di air susu sebagai tera[I melembutkan dan menyehatkan kulit. Namun cara ini agak mahal dan tidak bisa dilakukan tanpa biaya yang sangat mahal.
  4. Bila kulit tetap bersisik, maka konsultasikan ke dokter, karena mungkin saja penyebabnya bukan karena sabun tidak cocok, air kotor dan sebagainya, tetapi mungkin disebabkan penyakit serius lain.

Cara Mengatasi Kulit Kering dan Bersisik secara Alami

Selain cara di atas, masih banyak cara alami untuk menghilangkan sisik pada kulit. Sobat bisa memilih salah satu tips berikut untuk merawat kulit agar tetap sehat, tidak kering dan tidak bersisik. Baca juga: Cara Mengatasi Kulit Kering Secara Alami dan Mudah

Diet seimbang
Jaga makanan yang mengandung protein, lemak, karbohidrat dan mineral yang penting bagi tubuh. Tidak berlebih dan tidak pula kurang. Kelebihan dan kekuarangan akan berdampak pada kulit bila berlebih, menyebabkan kulit selulit, bila berkurang maka kulit mengkerut dan bersisik. Jadi harus diet seimbang.

Menggunakan minyak zaitun
Memanfaatkan minyak zaitun dan minyak Jojoba untuk melembabkan kulit dengan cara mengoleskan dan memijat kulit hingga minyak tersebut meresap ke pori-pori kulit dan membuat kulit lembut.

Asupan vitamin yang cukup
Kulit sehat membutuhkan vitamin E, C,dan A. Sumber vitamin paling banyak terdapat pada sayur mayur, buah-buahan. Perbanyaklah makan sayur dan buah-buahan.

Konsumsi makanan yang mengandung kolagen
Perbanyak makanan sumber kolagen seperti ikan Salmon. Fungsinya dapat membantu menumbuhkan sel-sel secara sehat, melembabkan kulit dari dalam. Bisa juga dengan cara dioleskan dengan membuat lotion atau krim dari bahan yang mengandung kolagen dari ikan salmon, buah-buahan dan sayur-mayur.

Banyak minum air putih
Tubuh yang kekurangan air putih akan dehidrasi dan berdampak buruk pada kulit. Banyak konsumsi air putih membantu menyehatkan kulit dan ikut membantu menghilangkan kulit kering dan bersisik.

Gunakan air bersih saat mandi
Pastikan tidak ada sampah, lumpur dan tanah di dalam air. Air yang bersih akan membantu membersihkan tubuh sobat dari kotoran sehingga membuat kulit sehat terawat.

Hindari paparan sinar matahari berlebih
Jangan terlalu banyak beraktivitas di luar ruang yang langsung berada dalam paparan sinar matahari. Gunakan Jaket atau baju lengan panjang saat bepergian, jika perlu gunakan sunblock untuk melindungi kulit ari sinar matahari.

Mudah bukan merawat dan menjaga kulit sobat agar sehat tidak bersisik dan tidak kering.

Baca juga:

Perawatan Kulit Kering Secara Alami Tanpa Ribet

Cara Mengatasi Kulit Wajah Kering Agar Lembab Sepanjang Hari

Solusi Alami dan Tepat Mencerahkan Wajah Kusam

Selamat mencoba

Tips Memilih dan Mengenali Susu Formula Terbaik Untuk Bayi

Tips memilih susu formula terbaik untuk buah hati bunda karena anak merupakan investasi masa depan kita.Anak merupakan anugrah terindah bagi setiap orang tua. Demi pertumbuhan dan perkembangannya, orang tua pun akan memberikan gizi yang terbaik bagi mereka. Gizi terbaik bagi seorang bayi adalah ASI. Namun tidak semua ibu bisa memberikan ASI untuk buah hatinya. Oleh karena itu mereka terpaksa untuk memberikan susu formula demi tetap memenuhi kebutuhan gizi si buah hati. Susu formula yang dipilih untuk diberikan kepada buah hati sebaiknya jangan sembarangan. Pilihlah susu formula yang sesuai dengan kebutuhan bayi, baik untuk kesehatannya dan terjamin keamananannya.

Jenis Susu Formula

tips memilih susu formula terbaik

Menurut penelitian FDA ( Food and Drug Administration ) Amerika Serikat, susu formula terbagi menjadi 3 jenis:

Formula susu sapi
Susu fomula ini terbuat dari susu sapi. Formula susu sapi memiliki kandungan gizi yang seimbang dan lebih mudah dicerna oleh bayi. Namun terkadang ada bayi yang memiliki ketidakcocokan atau intoleransi dalam mengkonsumsi susu sapi.

Formula susu kedelai
Susu formula ini terbuat dari kacang kedelai. Kandungan gizi susu formula kedelai tidak kalah baiknya dengan susu formula yang berasal dari susu sapi. Biasanya susu kedelai diberikan kepada bayi yang mempunyai alergi terhadap susu sapi. Namun sebaiknya dilakukan atas saran dokter. Bayi yang mempunyai alergi terhadap susu sapi belum tentu dia akan bersahabat dengan susu formula susu kedelai.

Baca juga: Solusi Tepat dan Mudah Cara Mengatasi Alergi Pada Bayi

Belum ada bukti bahwa penggunaan susu formula dari kedelai dapat membantu mengatasi kolik pada bayi. Bayi mungkin mengalami kolik karena dia mengalami intoleransi terhadap laktosa. Maka sebaiknya berikan susu bebas laktosa kepada bayi. Susu formula yang berbahan dasar kedelai juga tidak dianjurkan untuk diberikan kepada bayi dibawah usia 6 bulan.

Formula hidrolisa protein
Susu formula jenis ini mengandung protein yang dipecah atau dihidrolisa sehingga menjadi bentuk yang lebih kecil bila dibandingkan protein pada susu sapi atau susu kedelai dengan tujuan untuk mengurangi reaksi alergi yang ditimbulkan. Secara umum, nilai kandungan gizinya sama dengan susu formula. Susu formula hidrolisa protein sangat disarankan untuk dibrikan kepada bayi yang memiliki intoleransi terhadap susu sapi dan susu kedelai.

Tips Memilih Susu Formula Terbaik

Beberapa tips dibawah ini dapat membantu bunda dalam memilih susu formula terbaik yang cocok untuk bayi bunda.


Perhatikan kualitas dan keamanan susu formula
Produk susu formula yang aman untuk dikonsumsi adalah susu formula yang diproduksi dengan mengikuti standar Good Manufacturing Product (GMP) dan berada di bawah pengawasan ketat sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh badan otoritas seperti EU (European Union), U.S FDA (the United States Food and Drug Administration), dan peraturan perundang – undangan yang berlaku di Indonesia. Produk susu juga harus melalui uji yang rutin dilakukan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)


Pilih susu sesuai dengan kondisi anak
Dalam memilih susu formula juga harus memperhatikan kondisi anak. Cermatilah apakah anak memiliki sensitifitas khusus terhadap jenis susu tertentu, karena nantinya akan mengganggu fungsi organ tubuhnya. Untuk mengtahuinya perlu dilakukan pengkajian melalui riwayat keluarga. Apakah dalam keluarga terdapat reaksi intoleransi atau alergi terhadap susu sapi.

Jika salah satu atau kedua orang tua pernah memiliki alergi terhadap susu sapi maka kemungkinan anak juga akan mengalami alergi terhadap produk susu sapi. Lalu perhatikan perilaku dan kesehatan anak. Apabila terdapat gangguan pada saluran pencernaan, gangguan pada organ tubuh lain dan bahkan terdapat gangguan perilaku pada anak sebaiknya konsultasikan kepada ahlinya untuk mendapatkan rekomendasi susu yang paling cocok dengan kondisi anak yang saat ini.
Pilih susu yang sesuai usia anak
Sangat penting untuk memilih susu formula yang sesuai dengan tingkat usia anak. Sudah banyak beredar di pasaran susu formula yang mencantumkan usia yang diperuntukkan mengkonsumsi susu tersebut. Susunan zat gizi yang berada di dalam susu formula akan disesuaikan oleh produsen susu berdasarkan tingkat usia penggunanya. Susu formula untuk bayi usia 0-6 bulan akan berbeda komposisinya dengan susu formula untuk bayi yang berusia 6-12 bulan.

Bayi usia kurang dari 6 bulan sistem pencernaannya masih belum sempurna, sedangkan pada bayi usia 6-12 bulan sistem pencernaannya sudah berkembang lebih baik. Selain itu kalori yang dibutuhkan juga lebih banyak dibandingkan dengan golongan usia di bawahnya.

Pada anak usia di atas 1 tahun pastilah kandungan susu formulanya lebih kompleks. Susu formula yang dibutuhkan adalah susu yang mendukung pertumbuhan, perkembangan otak dan membantu menjaga daya tahan tubuh anak juga melindungi kesehatan saluran pencernaan. Kalsium juga sangat dibutuhkan oleh anak usia ini karena untuk mendukung pertumbuhan tulang dan giginya.
Harga mahal dan merk tertentu bukanlah sebuah jaminan
Ada orang yang bilang semakin mahal harga suatu benda maka semakin baik pula kualitasnya. Pernyataan itu belum tentu benar. Pada prinsipnya semua kandungan susu formula untuk berbagai jenis merk adalah sama saja. Hal ini karena produsen susu formula dalam menciptakan produk akan mengacu pada standar Recommended Dietary Allowance (RDA) dalam komposisi kalori, vitamin, dan mineral yang lengkap dan seimbang sesuai dengan kebutuhan bayi demi mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Begitu pula dengan merk susu formula.

Cocok atau tidaknya anak terhadap susu formula tergantung dari penerimaan organ tubuh anak. Belum tentu anak akan cocok minum susu formula yang bermerk terkenal. Bisa saja anak akan cocok minum susu formula merk A yang kurang terkenal, tapi ketika minum susu merk B yang terkenal anak akan mengalami diare, muntah, kembung, susah buang air besar; hal yang sebaliknya pun juga bisa terjadi.

Carilah susu formula yang karakteristiknya mirip dengan ASI
Jangan suka terkecoh dengan apa yang ditawarkan oleh iklan. Biasanya iklan akan menayangkan susu formula yang memiliki berbagai macam tambahan zat gizi yang belum tentu anak butuhkan. Oleh karena itu sebelum membeli susu ada baiknya untuk berkonsultasi kepada dokter kepercayaan. Dibawah ini terdapat daftar nilai gizi yang kurang lebih terkandung Di dalam ASI tiap 100 ml:


  • Protein 1, gram
  • Lemak 4,2 gram
  • Karbohidrat 7 gram
  • Laktoferin 250-270
  • Vitamin A 60 mcg
  • Vitamin D 0,01 mcg
  • Vitamin C 3,8 mcg
  • Kalsium 35 mg
  • Fosfor 15 mg
  • Besi 76 mcg
  • Natrium 15 mg
  • Ig A 119,6 mg
  • Ig G 2.9 mg
  • Ig M 2,9 mg
  • Lisosin 24,3-27,5 mg


Walaupun terdapat berbagai macam susu formula, susu yang terbaik untuk buah hati adalah ASI. Jika Ibunda sangat terpaksa untuk memberikan susu formula maka berikanlah susu formula yang terbaik bagi buah hati demi pertumbuhan dan perkembangannya yang optimal.

Baca juga:

14 Resep Menu Makanan Bayi Usia 6 Bulan

Tips Mudah Memilih Mainan Untuk Anak

Tips dan Syarat Memilih Tempat Tidur Bayi

Semoga beberapa tips memilih susu formula terbiak yang sudah kami berikan dapat membantu bunda dalam memilih susu sormula mana yang akan bunda berikan untuk sang buah hati. Tapi seberapa bagus susunya dan seberapa mahal apapun susunya, saat bayi berusia 0-6 bulan ASI adalah susu yang terbaik untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi.

Selamat mencoba

Kategori

Kategori